Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

Rabu, 27 Juni 2012

MUI PAMEKASAN GELAR TAUSHIYAH RAMADHAN DI 13 KECAMATAN

Pelaksanaan puasa ramadhan 1433 H akan segera tiba. Dalam rangka memantapkan pelaksanaan puasa Ramadhan agar pelaksanaanya berkualitas MUI Kabupaten Pamekasan bersama MUI kecamatan menyelenggarakan taushiyah ramadhan
"tuah rumahnya adalah MUI kecamatan, pesertanya adalah tokoh-tokoh yang ada dimasing-masing kecamatan" kata sekretaris umum MUI Pamekasan 22/06. Tausiyah ramadhan yang disampaikan ke masyarakat kabupaten Pamekasan disusun oleh MUI, LP2SI dan Fokus. Pelaksanaan taushiyah ramadhan ini digelar di 13 kecamatan secara bergantian dan dihadiri oleh utusan Dewan Pimpinan MUI Kabupaten, LP2SI dan Fokus Pamekasan. Tiga elemen tersebut menjadi "juru bicara" tiga lembaga yang ada di kabuapten Pamekasan. Materi Tausyiah ramadhan yang disosialisasikan ke masyarakat yang ada di kabupaten Pamekasan melalui tokoh-tokoh setempat diantaranya berisi tentang anjuran-anjuran melaksanakan puasa secara berkualitas, menghindari perbuatan-perbuatan yang merugikan, regulasi buka/tutup warung, penyambutan hari besar nasional (17/08) yang bertepatan dengan bulan puasa dan sejumlah kegiatan yang berhubungan dengan ramadhan.(*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar