MUI Kabupaten Pamekasan (14/04/2011) tadi siang surati MUI Pusat terkait aktifitas PT MPM. Pasalnya MUI Kabupaten Pamekasan menemukan kejanggalan terhadap dalam berbagai aspek pada perusahaan (MLM) bidang jasa pemberangkatan umrah dan haji tersebut. "kami menemukan beberapa kelemahan dalam aktifitas MPM tersebut" kata Sekretaris Umum Drs. RH. Zainal Alim, MM menjelaskan alasan penulisan surat itu.
"surat ini menanyakan beberapa hal kepada MUI pusat terkait MPM" jelasnya ketika ditanya soal isi surat dimaksud. MUI berharap setelah dikirimnya surat itu, MUI Pusat mengkaji lebih lanjut terkait beroperasnya MPM, apakah hal telah sesui dengan syariah atau tidak.
sebelumnya beberapa waktu lalu, kejanggalan MPM ini pernah disuarakan oleh ketua umum MUI Pamekasan KH. Ali Rahbini. Menurutnya MPM memiliki banyak kelemahan sehingga ia mengharapkan MPM ini dibahas lebih lanjut. serupa dengan apa yang disampaikan ketum MUI ini, Ust. Mursalin, S.Ag., Ust. Seger Muchayyan dan Matnin, M.Ei menyuarakan hal yang sama yang pada intinya 'mempertanyakan' kehalalan MPM itu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar